Minggu, 16 September 2007

laporan pertanggun jawab isra mi'raj

LAPORAN PERTANGGUNG JAWABAN

KEGIATAN PANITIA ISRA MI’RAJ NABI MUHAMMAD SAW 1428 H

I. PENDAHULUAN

ISRA MI’RAJ NABI MUHAMMAD SAW merupakan salah satu peristiwa penting bagi umat Islam karena pada peristiwa ini Nabi Muhammad SAW mendapat perintah untuk menunaikan Shalat lima waktu sehari semalam.

Isra Mi'raj terjadi pada tanggal 27 Rajab tahun 11 Hijriah. Pada peristiwa Isra Mi'raj dapat dikatakan terbagi dalam 2 peristiwa yang berbeda. Dalam Isra, Nabi Muhammad SAW "diberangkatkan" oleh Allah SWT dari Masjidil Haram hingga Masjidil Aqsa. Lalu dalam Mi'raj Nabi Muhammad SAW dinaikkan ke langit sampai ke Sidratul Muntaha yang merupakan tempat tertinggi. Di sini Beliau mendapat perintah langsung dari Allah SWT untuk menunaikan Shalat lima waktu.

Bagi umat Islam, peristiwa tersebut merupakan peristiwa yang berharga, karena ketika inilah shalat lima waktu diwajibkan, dan tidak ada Nabi lain yang mendapat perjalanan sampai ke Sidratul Muntaha seperti ini. Walaupun begitu, peristiwa ini kita dapat ambil hikmahnya dengan mengimani Isra dan Mi’raj Nabi Muhammad SAW semoga kita menjadi orang yang sukses baik di dunia maupun di akhirat setelah mendengarkan Tausyiah dari Bapak Ustad Agus Salim Dasuki M. Eng.

II. DASAR PENYELENGGARAAN

1. ANGGARAN DASAR DAN ANGGARAN RUMAH TANGGA RISA

2. PROGRAM KERJA DAN RANCANGAN ANGGARAN TAHUNAN 2007

3. LAPORAN TAHUNAN PENGURUS YAYASAN AL MUKHLISIN CENDRAWASIH TAHUN 2006

III. TUJUAN DAN SASARAN

I. Tujuan

1. Meningkatkan tali silaturahmi antar sesama warga Komplek Deplu Gandaria Selatan.

2. Meningkatkan nilai Iman dan Taqwa kepada Allah SWT

3. Memberikan Wawasan dan pengetahuan tentang nilai-nilai keIslaman.

II. Sasaran

1. Mempererat hubungan kekeluargaanWarga Komplek Deplu Gandaria Selatan

2. Meningkatkan rasa solidaritas antar sesama Pemuda dan Remaja Islam Al Mukhlisin

3. Menyadarkan Masyarakat pentingnya membina Iman dan dan Taqwa terutama dengan memperkuat tali persaudaraan antar sesama.

IV. SUSUNAN ACARA MALAM ISRA MI’RAJ MESJID AL MUKHLISIN

  1. PEMBUKAAN TRIA BAMBANG LESMONO

  1. PEMBACAAN AYAT SUCI AL QUR’AN

SAUDARA HAROMAIN

MEMBACAKAN SURAT AL ISRA AYAT 1

SARITILAWAH : FAHSHA HARFIQURANIDA

3. SAMBUTAN:

A. KETUA RISA MERSA SUHARBONO

B. KETUA PENGURUS YAYASAN BAPAK H. BEY YOESOEF, SE

4. TAUSYIAH :

BAPAK DRS.H.M. AGUS SALIM DASUKI, M.ENG

Judul : ISRA MI’RAJ DITINJAU DARI SEGI SAINTIFIK DAN PENGARUHNYA TERHADAP PRILAKU INSAN MUSLIM

5. DOA/TUTUP.

BAPAK DRS.H.M. AGUS SALIM DASUKI, M.ENG

V. SUSUNAN PANITIA

I. Ketua : Mersa Suharbono

II. Sekretaris : Mochammad Irvan

III. Bendahara : Bp. Hardi Suhardi

III. Seksi Perlengkapan : - Fahril Harfiandri

- Mohammad Irman

- Siti Irane

- Ilham

- Bakti

IV. Qori dan Sari Tilawah : Haromain dan Fahsa

V. Seksi Konsumsi : - Abdul Ghoni

- Fitri

VI. Seksi Dokumentasi : - Dwi Januar Putra

VII. MC (Pembawa Acara) : Tria Astari

VIII. Seksi Keamanan : Sdr. Abbas dan Sdr. Chaerudin

VI. ANGGARAN ACARA ISRA MI’RAJ 1428 H

1. SPANDUK Rp 100.000 * 2 = RP. 200.000.-

2. KONSUMSI RP. 4.000 * 250 = RP. 1.000.000.-

3. PENCERAMAH RP. 500.000.-

4. AQUA RP. 15.000 * 6 = RP. 90.000.-

5. AQUA BOTOL 5 + TEH + GULA RP. 20.000.-

6. AQUA RP. 16.500 * 2 = RP. 33.000.-

RP. 1.843.000.-

VII. PENUTUP

Demikian laporan pertanggung jawaban ini kami sampaikan, semoga dapat memperoleh gambaran dari kegiatan ini. Atas perhatiannya kami ucapkan terima kasih.

Jakarta, 21 agustus 2007


Tidak ada komentar: